Cara Mengetahui Keaslian STNK Asli Atau Tidak

Cara Mengetahui Keaslian STNK Asli Atau Tidak

Cara Mengetahui Keaslian STNK Asli Atau Tidak - Anda pahami betul jika anda akan membeli motor baru maupun motor bekas. Hal ini dikarenakan sekarang semakin banyaknya STNK palsu yang beredar di masyarakat. Masyarakat pun banyak yang khawatir dengan STNK dan BPKB palsu tersebut karena memiliki bentuk fisik yang sangatlah mirip dengann yang asli secara kasat mata. Kebanyakan orang tidak bisa membedakan mana STNK yang palsu atau BPKB palsu dengan STNK dan BPKB yang asli. Jika anda berniat membeli kendaraan bekas, maka anda harus benar-benar mengetahui perbedaannya agar tidak tertipu dengan kelicikkan penipu. Cara aman dan mudah yang dapat anda lakukan adalah datang ke Samsat setempat untuk menanyakan keaslian STNK maupun BPKB tersebut. Jika anda malas untuk datang ke samsat, anda bisa mengetahui keasliannya melalui internet.

Cara mengenali keaslian STNK yang ditunjukkan oleh Dinas Pendapatan Daerah yaitu dengan memberikan fasilitas yang mudah untuk mengatahui keabsahan kendaraan yang dimaksud secara online. Berikut ini beberapa langkah mudah untuk mengetahui keabsahan STNK dan informasi kendaraan secara online :
  • Silahkan anda ke warnet atau tempat lain yang memberikan koneksi internet kemudian ketikkan pada browser anda situs resmi Dinas Pelayanan Pajak atau bisa langsung menuju alamat ini : http://samsat-pkb.jakarta.go.id/INFO_PKB/
  • Setelah itu masukkan nomor kendaraan yang anda maksud. Disini anda hanya disuruh memasukkan nomor plat kendaraan saja.
  • Setelah itu klik pada tombol proses, maka situs tersebut akan memberikan informasi seputar  kendaraan anda. Setelan muncul informasinya, maka anda harus mencocokkannya dengan STNK atau BPKB yang anda bawa. Maka dari itu alangkah baiknya jika kita mengetahui keaslian STNK maupun BPKB tersebut sebelum kita membeli mitor bekas.
Jika anda tidak bisa ke samsat maupun internet maka anda harus mengerti perbedaan yang palsu dengan yang asli. Berikut cara mengenali keaslian STNK yang harus anda ketahui :
  • Kertas yang digunakan untuk STNK palsu lebih tipis daripda STNK yang asli.
  • Hologram yang digunakann tidak bisa menempel erat seperti pada yang asli
  • Kertas terlihat lebih kusam jika di banding dengan yang asli.
  • Jika STNK palsu tersebut disorot menggunakan sinar ultraviolet maka lambang Satlantas tidak akan muncul.
Selain 4 ciri fisik STNK palsu di atas berikut beberapa cara mengenali keaslian STNK yang disampaikan oleh pihak dari kepolisisan ;
  • STNK yang asli tidak bisa luntur jika terkena siraman air. Selain hal itu juga ada 2 tanda pengenal yang tidak mungkin bisa dipalsukan.
  • Pada sisi sebelah kanan STNK terdapat tulisan STNK yang ditulis dengan cara melubangi kertas STNK, sedangkan pada sisi kiri terdapat benang pengaman rajutan.

Semoga bermanfaat.. ^^
Cara Mengetahui Keaslian STNK Asli Atau Tidak Sandy Gafree
Published: 2013-08-11T16:54:00-07:00
Title:Cara Mengetahui Keaslian STNK Asli Atau Tidak
Rating: 5 On 221210 reviews

1 comments:

Comment Rules :

- Berkomentarlah sesuai artikel diatas, Jika diluar artikel gunakanlah tag [ OOT ].
- Berkomentar memakai LiNK yang mengarah ke suatu postingan otomatis terhapus.
- Dilarang mengiklan di kolom komentar !
- Please donk ah.. xixixi ^^